Assalamu'alaikum Wr.Wb
Alhamdulillahi Rabbil 'Alamin..
Tertanggal 05 November 2022 telah diadakannya audiensi bersama Rektor Unissula bertempatan di Gedung Rektorat lt.2 Unissula. Yang mana pembahasan kali ini tentunya membahas masalah-masalah yang sedang menjadi keresahan masyarakat mahasiswa Unissula.
Berikut hasil dari audiensi yang telah dilakukan kemarin:
Problematika Pencairan Proposan Dana Kemahasiswaan di Universitas dan Fakultas
- Semua proposal dana kegiatan mahasiswa yang sudah masuk ke sistem dan sudah disetujui oleh WR II melebihi 14 hari akan segera di Droping oleh yayasan karena kemarin terhambat oleh bendahara yayasan badan wakaf sultan agung yang kurang maksimal dalam menjalankan tugasnya.
- Sesuai dengan SOP yang ada di rektorat pengajuan proposal yang sudah masuk sistem selama 14 hari siap di cairkan melalui LPKA atau Wakil Dekan III Fakultas.
- Jika semisal ada kendala lagi terkait pencairan dana bisa langsung di tindak lanjuti oleh pimpinan terkait.
- Evaluasi untuk kejadian tersebut jangan sampai terjadi kembali karena akan menjadi penghambat mahasiswa untuk memajukan UNISSULA.
Dana Pekan Ta'aruf dan Fakultair 2022
- Alhamdulillahi Rabbil 'Alamin, setelah beberapa kali dilakukan follow-up oleh Ketua BEM-KM selama kurang lebih 40 hari. Maka, kekurangan Dana Pekan Ta'aruf 2022 akan dicairkan pada minggu ini oleh Kepala Biro Keuangan Rektorat dan sudah dapat diambil oleh seluruh panitian Pekan Ta'aaruf 2022.
- Seluruh dana Fakultair sudah diberikan oleh kepala biro keuangan kepada Fakultas untuk melaksanakan kegiatan Fakultair dan tidak boleh dipotong untuk keperluan apapun karena itu hak dari panitia Fakultair untuk menyambut mahasiswa baru 2022 di masing-masing Fakultas.
Evaluasi Pesantren Mahasiswa
Selama 2 bulan pesantren mahasiswa berjalan pihak pimpinan akan segera menyelesaikan berbagai hal yang kurang mulai fasilitas, keamanan, makanan, pembuangan sampah dan akan mengganti sistem makan maba pesanmasa yang awalnya diberikan bekal berubah menjadi sistem prasmanan guna untuk mengantisipasi kemungkinan menyia-nyiakan makanan.
Hal ini disampaikan oleh Bapak Qomar selaku Wakil Rektor III kepada Ketua BEM-KM Unissula akan mengawal sistem baru ini, keamanan, dan fasilitas penunjang lainnya.
Peminjaman Fasilitas Bus Unissula, GOR dan GKB lantai 10 UNISSULA
- Terkait peminjaman Bus Unissula gratis tidak di pungut biaya sewa (kecuali biaya makan dan keperluan sopir) karena itu sepenuhnya buat fasilitas mahasiswa dalam meraih prestasi.
- SOP peminjaman Bus Unissula dapat diakses melalui link : https://bit.ly/SOPPeminjamanBusUnissula.
- Peminjaman fasilitas GOR UNISSULA akan gratis, tetapi masih menunggu YBWSA menyerahkan GOR kepada pihak Universitas yang digunakan mahasiswa Unissula.
- Peminjaman ruangan GKB lantai 10 dan ruangan lain untuk menunjang kegiatan mahasiswa GRATIS akan tetapi biasanya akan ada uang kebersihan buat pengelola atau sesuai dengan kebijakan masing-masing.
Penggunaan Dana Kesehatan Mahasiswa
- Ketentuan Layanan Kesehatan Mahasiswa Unissula dapat diakses melalui link : https://bit.ly/KetetntuanLayananKesehatanUNISSULA
- Namun, Rektor UNISSULA menegaskan dan akan mengeluarkan SK terbaru terkait dana kesehatan. Kemudian, bisa di klaim oleh mahasiswa aktif UNISSULA dengan koordinasi dengan LPKA dan tidak ada batasan hari pada saat perawatan sampai dinyatakan sembuh total.
Kejelasan Pencairan Dana ORMAWA di Fakultas Masing-Masing
Alhamdulillahi Rabbil 'Alamin, tertanggal 05 November 2022 BEM-KM UNISSULA memfollow-up kejelasan dana ORMAWA dan sudah diberikan oleh Kepala Biro Keuangan Rektorat kepada Fakultas melalui Wakil Dekan II.
Wasssalamu'alaikum Wr.Wb