Studi banding adalah suatu kegiatan inisiasi dari Kementerian Luar Negeri BEM KM UNISSULA yang bertujuan untuk memperluar relasi, menambah pengetahuan, dan pengalaman. Hingga saat ini, BEM KM UNISSULA telah melaksanakan Studi Banding sebanyak 5x. Adapun kampus-kampus yang melaksanakan Studi Banding dengan BEM KM UNISSULA, antara lain:
1. Universitas Semarang (USM)
Pada 27 Mei 2022 lalu, BEM USM melakukan Studi Banding dengan BEM KM UNISSULA. Studi Banding ini merupakan langkah awal sebelum melakukan kegiatan Studi Banding berikutnya. Dengan bertempat di Ruang Seminar Lantai 1 Gedung Kuliah Bersama (GKB) UNISSULA, kegiatan berjalan dengan lancar dan tertib. Kegiatan ini dihadiri oleh 17 orang dari BEM USM dan 55 orang dari BEM UNISSULA.
2. Universitas Malang (UM)
Pada 3 Juni 2022, BEM UNISSULA melakukan sebuah kunjungan kerja yang ke-dua yaitu di Universitas Malang (UM). Jarak tak menghambat sebuah pergerakan, menempuh perjalanan panjang ke Malang untuk belajar dan mendapatkan sebuah pengalaman baru untuk direfleksikan di kampus UNISSULA.
3. Universitas Islam Malang (UNISMA)
Setelah melakukan kunjungan kerja dengan BEM UM, dilanjutkan melakukan Kunjungan Kerja dengan BEM UNISMA. BEM UNISMA menyambut baik kedatangan BEM UNISSULA.
4. Universitas Hasyim Asyari (UNHASY)
Setelah menempuh perjalanan Jauh ke Malang, BEM UNISSULA kedatangan tamu dari Jombang yaitu dari Universitas Hasyim Asyari (UNHASY). Kali ini, agak sedikit berbeda karena Studi Banding ini hanya dihadiri oleh Badan Pengurus Harian (BPH) baik BEM UNHASY, maupun BEM UNISSULA. Namun, tak kalah seru pula dari Studi Banding oleh kampus lainnya.
5. Universitas Dian Nuswantoro (UDINUS)
Pada hari Minggu, 26 Juni 2022 BEM UNISSULA melakukan Studi Banding kembali. Studi Banding kali ini yaitu dengan BEM UDINUS, Semarang.Keseruan dalam Studi Banding ini yaitu adanya games di sela kegiatan
Setelah Studi Banding, dilanjutkan dengan kegiatan Futsal yang bertempat di Sport Center UDINUS, wah seru banget kan.
Kegiatan Studi Banding ini, kurang lebih sama alur pelaksanaan nya yaitu ada pembukaan, menyanyikan lagu Indonesia Raya, menyanyikan hymne UNISSULA, menyanyikan hymne kampus yang sedang Studi Banding dengan BEM KM UNISSULA, sambutan Ketua dan Wakil Ketua BEM masing-masing Kampus, Pengenalan tiap-tiap BEM, Forum Group Discussion (FGD) tiap kementerian, penutupan, dan diakhiri foto bersama.
Saling sharing dan bertukar pikiran untuk mewujudkan pergerakan yang optimal.